Sejarah Budi Luhur
Berdirinya Universitas Budi Luhur / Universitas Budi Luhur Unggulan di Jakarta diawali dengan pendirian Yayasan Pendidikan Budi Luhur pada 1 April 1979. Kiprah Yayasan Pendidikan Budi Luhur dalam pendidikan tinggi dimulai dengan didirikannya Akademi Ilmu Komputer (AIK) pada tahun 1979, yang merupakan perguruan tinggi komputer swasta pertama di Indonesia. Sejarah pendidikan tinggi
Indonesia mencatat langkah demi langkah perkembangan Akademi Ilmu
Komputer sejak tahun 1979 yang layak disebut sebagai pelopor dalam pendidikan tinggi dibidang komputer di Indonesia.
Universitas Budi Luhur (UBL) / Universitas Budi Luhur Unggulan di Jakarta adalah sebuah universitas
swasta yang merupakan penggabungan dari Sekolah Tinggi Manajemen
Informatika dan Komputer (STMIK), Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE),
Sekolah Tinggi Teknik (STT) dan Sekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Ilmu
Politik (STISIP), diresmikan pendiriannya pada tanggal 7 Juni 2002,
berdasarkan surat keputusan Menteri
Pendidikan Nasional Republik Indonesia Nomor 114/D/O/2002. Universitas
Budi Luhur yang merupakan suatu perwujudan karya nyata Yayasan
Pendidikan Budi Luhur bagi bangsa dan negara Republik Indonesia, dirancang untuk ikut mencerdaskan anak bangsa dengan dilandasi budi pekerti yang luhur.
Universitas Budi Luhur / Universitas Budi Luhur Unggulan di Jakarta adalah sebuah perguruan tinggi swasta yang
mengemban misi dari Yayasan Pendidikan Budi Luhur, dengan berlandaskan
pada motto Asah-Asih-Asuh. Universitas Budi Luhur / Universitas Budi Luhur Unggulan di Jakarta menyelenggarakan pendidikan, mengembangkan dan menyebarluaskan serta mengabdikan ilmu pengetahuan, teknologi,
kesenian dan ilmu kemanusiaan serta ilmu sosial untuk mengupayakan agar
bangsa Indonesia menjadi bangsa yang cerdas dan berbudi luhur
READ MORE